Diet
merupakan salah satu solusi terbaik, bagi orang yang memiliki berat badan
berlebihan. Hal itu pun terbukti sukses, dimana banyak orang yang berat
badannya turun setelah menjalankan program diet. Namun, tidak sedikit juga
orang yang gagal menurunkan berat badannya pasca melakukan program diet.
Bahkan, ada juga sebagian orang yang melakukan diet ketat namun hasilnya masih
tetap nihil. Dengan demikian, itu semua kembali lagi pada diri sendiri apakah
kita sudah benar menjalankan program dietnya, ataukah kita masih
setengah-setengah ? Terlepas dari semua hal itu, akhir-akhir ini buah semangka
direkomendasikan sebagai buah yang cocok untuk diet. Biar lebih jelasnya
lagi, mari kita simak dibawah ini mengenai 4 manfaat buah semangka untuk diet :
1. Buah
Semangka Rendah Lemak dan Rendah Kalori
Seperti
yang kita ketahui bahwa lemak dan kalori yang tinggi pada makanan, bisa
menyebabkan obesitas. Namun, hal tersebut tidak berlaku bagi buah semangka,
dimana ia memiliki lemak dan kalori yang sangat rendah. Dengan demikian, buah
semangka sangat mendukung dalam program diet anda. Disarankan untuk tidak
memakannya secara berlebihan, dikarenakan buah semangka kadar gulanya cukup
tinggi.
2. Buah
Semangka Kaya Akan Serat
Nah
bagi anda yang memiliki masalah susah buang air besar alias BAB, disarankan
untuk memakan buah semangka. Pasalnya, buah yang satu ini kaya akan serat
sehingga dapat melancarkan sistem pencernaan. Dengan demikian, semua isi
didalam perut anda akan terdorong jika mengonsumsi buah semangka.
3. Buah
Semangka Kaya Akan Kandungan Air
Mungkin
kalian sempat bertanya-tanya, mengapa memakan buah semangka dapat membuat perut
kita lebih cepat kenyang ? Tentu saja hal itu dikarenakan buah semangka kaya
akan kandungan air. Itu artinya, pola makan anda akan teratur jika diimbangi
dengan buah semangka. Selain itu, buah semangka juga sangat direkomendasikan
bagi anda yang sedang menjalankan program diet bahkan yang diet ketat
sekalipun.
4. Buah
Semangka Dapat Menurunkan Tekanan Darah Tinggi
Ini dia
salah satu dari manfaat buah semangka, yang belum banyak diketahui oleh
orang-orang. Selain bagus untuk program diet, ternyata buah yang satu ini juga
dapat menurukan tekanan darah tinggi. Itu artinya, kita sudah tidak perlu lagi
untuk meragukan akan manfaat buah semangka.
